BREAKING NEWS

Join the Club

Jumat, 23 Januari 2015

Kondisi Geografis Kabupaten Mojokerto

 

Kondisi Geografis Daerah

Luas dan Batas Wilayah

Kabupaten Mojokerto merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Timur, dimana luas wilayah seluruhnya adalah 969.360 Km2 atau sekitar 2,09% dari luas Provinsi Jawa Timur, dengan rincian penggunaan/pemanfaatan areal sebagai berikut: 
- Pemukiman                       :       132,440 Km2
-  Pertanian                          :       371,010 Km2
-  Hutan                               :       289,480 Km2
         -  Perkebunan                      :       170,000 Km2
-  Rawa-rawa/waduk             :           0,490 Km2
-  Lahan kritis                      :           0,200 Km2
-  Padang rumput                 :           1,590 Km2
-  Semak-semak/alang-alang :           0,720 Km2
Penggunaan lahan di wilayah Kabupaten Mojokerto ini dari tahun ke tahun mengalami peralihan fungsi, misalnya lahan pertanian yang berubah fungsi menjadi lahan pemukiman, pekarangan, bangunan dan lahan industri serta sebagian lagi dialihkan menjadi jalan.
Kabupaten Mojokerto memiliki batas-batas administratif sebagai berikut :
-  Sebelah Utara           :    Kabupaten Lamongan dan Kabupaten Gresik
-  Sebelah Timur          :    Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Pasuruan
-  Sebelah Selatan        :    Kota Batu
-  Sebelah Barat           :    Kabupaten Jombang
-   Sedangkan ditengah-tengah terdapat wilayah Kota Mojokerto.

Letak dan Kondisi Geografis

Secara geografis wilayah Kabupaten Mojokerto terletak antara 111°20’13” s/d 111°40’47” Bujur Timur dan antara 7°18’35” s/d 7°47” Lintang Selatan.
Secara administratif Kabupaten Mojokerto masuk Wilayah Kerja Badan Koordinasi Wilayah Pemerintahan dan Pembangunan Bojonegoro, sedangkan secara spatial Tata Ruang Jawa Timur adalah masuk dalam kawasan pengembangan “Gerbang Kertosusila”. Kabupaten Mojokerto terdiri atas 18 Kecamatan, 299 Desa dan 5 Kelurahan dengan perincian berikut ini :
Jumlah Desa dan Kelurahan tiap Kecamatan Tahun 2013
No.
Kecamatan
Jumlah
Kelurahan
Desa
1.
2.
3.
4.
5.
      6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
Trowulan
Sooko
Puri
Bangsal
Mojoanyar
Gedeg
Kemlagi
Dawarblandong
Jetis
Mojosari
Ngoro
Pungging
Kutorejo
Dlanggu
Jatirejo
Gondang
Pacet
Trawas
-
-
-
-
-
-
-
-
-
5
-
-
-
-
-
-
-
-
16
15
16
17
12
14
20
18
16
14
19
19
17
16
19
18
20
13
Jumlah
5
299
Sumber data: Bagian Pemerintahan Setda Kabupaten Mojokerto,Tahun 2013

    Topografi

Berdasarkan struktur tanahnya, wilayah Kabupaten Mojokerto cenderung cekung ditengah-tengah dan tinggi di bagian selatan dan utara. Bagian selatan merupakan wilayah pegunungan dengan kondisi tanah yang subur, yaitu meliputi Kecamatan Pacet, Trawas, Gondang, dan Jatirejo. Bagian tengah merupakan wilayah dataran sedang, sedangkan bagian utara merupakan daerah perbukitan kapur yang cenderung kurang subur.                                                                     
Tinggi dan Luas Daerah Menurut Kecamatan
No.
Kecamatan
Tinggi Rata-Rata dari Permukaan Laut (m)
Luas Daerah*) (Km2)
1.
Jatirejo
140
107,62
2.
Gondang
240
98,62
3.
Pacet
470
107,98
4.
Trawas
600
58,00
5.
Ngoro
120
70,50
6.
Pungging
100
45,00
7.
Kutorejo
170
43,50
8.
Mojosari
100
28,85
9.
Bangsal
60
25,84
10.
Mojoanyar
54
23,37
11.
Dlanggu
120
35,82
12.
Puri
70
34,65
13.
Trowulan
60
45,93
14.
Sooko
64
19,30
15.
Gedeg
36
26,18
16.
Kemlagi
52
42,35
17.
Jetis
60
53,05
18.
Dawarblandong
75
102,80
 Kab. Mojokerto
64
969,36
Keterangan :
*)  Luas daerah termasuk hutan negara
          Sumber data : BPS Kabupaten Mojokerto,Tahun 2013
Sekitar 30% dari keseluruhan wilayah Kabupaten Mojokerto, tingkat kemiringan tanahnya lebih dari 15 derajat, sedangkan sisanya merupakan wilayah dataran sedang dengan tingkat kemiringan kurang dari 15 derajat.
Pada umumnya tingkat ketinggian  wilayah di Kabupaten Mojokerto rata-rata berada kurang dari 500 meter diatas permukaan laut, dan hanya Kecamatan Pacet dan Trawas yang merupakan daerah terluas yang memiliki daerah dengan ketinggian lebih dari 700 meter di atas permukaan laut.
Ketinggian Lahan
Berdasarkan ketinggian lahan, wilayah Kabupaten Mojokerto terletak antara 15 sampai dengan di atas 600 meter dari permukaan laut. Ketinggian lahan dari permukaan laut merupakan salah satu faktor yang menentukan jenis peruntukannya, oleh karena itu ketinggian lahan merupakan salah satu penentu dalam menetapkan wilayah tanah usaha. Luas daerah berdasarkan ketinggian tempat  adalah sebagai berikut :
Luas Lahan Berdasarkan Ketinggian
No.
   Ketinggian Tempat (meter)
Luas
Ha
%
1.
2.
0  –    500
500  –  1000
849.98
119.28
87,69
12,31

Total
969.36
100,00
Sumber Data : BPS Kabupaten Mojokerto, Tahun 2013
sumber artikel

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 MOJOKLIK